![]() |
Promo tiket kereta murah kelas eksekutif dan bisnis PT KAI Daop IV Semarang.Gambar grafis PT KAI |
Sindikasi Media, Semarang- PT Kereta Api Indonesia keluarkan kebijakan baru program program
tiket kereta murah melalui event KAI Access Online Travel Fair.
Masyarakat Jawa Tengah bisa membeli tiket kereta murah dengan
diskon Rp 60ribu hingga tiket eksekutif Argo bahkan dijual PT KAI hanya dengan
Rp 75ribu.
PT KAI menjual tiket kereta murah dengan ketentuan tiket dapat
membeli puluhan ribu tiket KA ke berbagai tujuan dengan potongan harga khusus.
Dalam rilisnya Menejer Humas Daop IV Semarang Krisbiyanto menjelaskan
tiket kereta murah dijual dalam program KAI Access Online Travel Fair yang dilaksanakan
pada 27-29 Maret 2022.
Penjualan tiket kereta murah untuk periode keberangkatan 29
Maret sedang 21 April 2022 dengan berbagai tujuan baik Jakarta maupun Jawa
Timur.
Promo tiket kereta murah tidak bisa dilakukan dengan
pembelian langsung di stasiun namun hanya berlaku untuk pembelian melalui
aplikasi KAI Access.
Krisbiyanto menambahkan, terdapat Diskon hingga 60% untuk 21
Kereta Api ke berbagai tujuan dengan total 31.250 tiket yang mendapatkan promo.
Promo tiket kereta murah berlaku untuk rute Semarang ke
Jakarta dengan KA Argo Sindoro kelas Eksekutif dari Rp 250ribu menjadi Rp 100ribu,
Jakarta ke Surabaya KA Sembrani kelas Eksekutif dari Rp 400ribu menjadi Rp 160ribu.
Untuk KA Gumarang yang melayani rute Jakarta ke Surabaya kelas
Bisnis dari Rp 240ribu menjadi Rp 96ribu.
“Diskon hingga 60% bisa dibeli untuk KA Argo Wilis, KA Argo
Dwipangga, KA Argo Sindoro, KA Argo Parahyangan, KA Argo Cheribon, KA Sembrani,
KA Purwojaya dan beberapa kereta lainnya,” tambah Krisbiyanto.
Selain itu, PT KAI juga menghadirkan Flash Sale tiket kereta
murah hanya Rp 75ribu untuk tujuh Kereta Api Eksekutif. Pembelian tiket kereta murah
melalu program Flash Sale dibuka pukul 09.00 - 10.00 dan 20.00 - 21.00 selama
masa promo.
“Total 5.215 tiket kereta murah yang dijual pada program
Flash Sale,” tambahnya.
KA Argo Bromo Anggrek jurusan Gambir - Surabaya Pasarturi yang
biasa dijual sekitar Rp 400ribu menjadi hanya Rp 75.000, KA Argo Muria Semarang
- Gambir dari Rp 250ribu menjadi hanya Rp 75ribu.Fwp/Sindikasi Media
0 comments: